Asistensi Penyusunan APBDes 2021

By ADMIN 04 Des 2020, 07:53:14 WIB PEMERINTAHAN
Asistensi Penyusunan APBDes 2021

Penyusunan APBDES TA 2021 diselenggarakan selama 2 hari, selasa - rabu, 1-2 Desember 2020 di Aula Kecamatan Banyuurip. Kegiatan dihadiri oleh Sekdes bersama Kaur Perencanaan dan dipandu langsung oleh Pendamping Desa bersama Pelaksana Seksi Tata Pemerintahan. Kegiatan dibagi menjadi 2 kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari 12 desa.

Acuan penyusunan APBDes menggunakan Perbup 86 tahun 2018 tentang pedoman pengelolaan keuangan desa dan Perbub 73/21 tentang penyusunan APBDes 2021. Untuk dana desa tim asistensi memonitoring RAB sesuai dengan permendari nomor 13/2020 tentang prioritas penggunaan dana desa tahun 2021. 

Pengelolaan keuangan desa, pada tahun 2021 akan menggunakan Siskeudes Online, berbeda dari tahun sebelumnya yang masih menggunakan aplikasi desktop offline. 

Dengan kegiatan tersebut diharapkan penyusunan APBDes 24 desa akan selesai tepat watku, sebagaimana ketentuan bahwa Perdes APBDes paling lambat di tetapkan 31 desember untuk anggaran tahun N+.

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment