Sosialisasi Manajemen Resiko Di Aula Kecamatan Banyuurip

By ADMIN 30 Jun 2022, 15:13:05 WIB KESEKRETARIATAN
Sosialisasi Manajemen Resiko Di Aula Kecamatan Banyuurip

Tim Dari Inspektorat, Ibu Yuni Setyowati, Rita Sahara dan Septi Khairunnisa memberikan Sosialisasi Manajemen Resiko di aula Kecamatan Banyuurip, Kabupaten Purworejo, Kamis (16/06/2022).

Kegiatan merupakan  salah satu agenda dalam menetapkan target pemenuhan Maturitas SPIP Terintegrasi di level 3 pada tahun 2022. Penilaian Maturitas Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi akan dilaksanakan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Sebagaimana pedoman yang ditetapkan oleh BPKP bahwa Penilaian Maturitas Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi akan dilaksanakan pada minggu pertama bulan Juli 2022 yang didahului dengan Penilaian Mandiri oleh manajemen Pemerintah Daerah dan Perangkat Daerah.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment