Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 Kelurahan Borokulon

By administrator 19 Jul 2021, 16:11:22 WIB KELURAHAN
Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 Kelurahan Borokulon

Bertempat di aula Kelurahan Borokulon, Kecamatan banyuurip, Kabupaten Purworejo berlangsung acara Rapat kootrdinasi dalam rangka penanganan Covid-19 di Kelurahan borokulon, Minggu malam (11/07).

Acara dipimpin oleh Lurah Borokulon, Muh. Khabib, STP., MM dan dihadiri oleh Sertu Parlan selaku Babinsa dan Siswanto, S.Pd ketua LPMK serta peserta rapat semua ketua RW dan RT serta Satgas Jogo Tonggo di lingkungan Kelurahan Banyuurip.

Lurah Borokulon Muh. Khabib, STP., MM. mengatakan, sesuai arahan dari Pemerintah, yakni adanya langkah bersama kita bisa mengatasi pandemi Covid-19, semua orang harus berperan serta, semua warga harus ikut berkontribusi. Tanpa adanya kontribusi kita tidak akan mampu menghentikan penyebaran Covid-19 ini.

Sedangkan Babinsa Sertu Parlan pada kesempatan tersebut mengatakan, menyikapi kondisi saat ini, PPKM Mikro di tingkat RT/RW harus semakin ditingkatkan pelaksanaannya, pastikan pelaksanaan tiga fungsi Posko PPKM Mikro RT/RW berjalan dengan baik, yaitu pencegahan dan penanganan, pembinaan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment