Pemerintah dan Petani Banyuurip Diskusikan Harga Gabah

By ADMIN 20 Feb 2025, 14:04:11 WIB TRANTIBUM
Pemerintah dan Petani Banyuurip Diskusikan Harga Gabah

Pemerintah dan Petani Banyuurip Diskusikan Harga Gabah

Banyuurip, 20 Februari 2025 - Kasi Pemerintahan Umum dan Trantibum Kecamatan Banyuurip, Joko Triyono, SE., MM, menghadiri pertemuan KTNA (Kelompok Tani Nelayan Andalan) Wilayah Banyuurip. Pertemuan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kepala Bulog Perwakilan Purworejo, KTNA Banyuurip, DKPP (Dewan Ketahanan Pangan dan Pangan) Kabupaten Purworejo, Lurah Triwarno, dan Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) se-Kecamatan Banyuurip.

Bertempat di Aula Balaidesa Triwano, Kecamatan Banyuurip Kabupaten Purworejo Dalam pertemuan tersebut, dibahas permasalahan serap harga gabah dari pemerintah seharga Rp 6.500 per kilogram. Petani dan pemerintah berdiskusi untuk mencari solusi agar harga gabah dapat lebih menguntungkan petani. Pertemuan ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan meningkatkan produksi pangan di wilayah Banyuurip.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment