Camat Banyuurip pimpin Rapat Koordinasi irigasi Tersier

By administrator 24 Apr 2025, 08:14:02 WIB TRANTIBUM
Camat Banyuurip pimpin Rapat Koordinasi irigasi Tersier

Selasa, 22 April 2025, bertempat di Aula Kelurahan Kledung Kradenan, Camat Banyuurip, Galuh Bakti Pertiwi, S.STP., MM, memimpin Rapat Koordinasi terkait permasalahan irigasi tersier di Kledung Kradenan. Rapat ini dihadiri oleh beberapa ahli dari Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Purworejo, Psda Probolo, Lurah Kledung Kradenan, pihak pengembang, dan perwakilan Kelompok Petani.

Rapat ini membahas aduan warga masyarakat Kledung Kradenan yang merasa dirugikan akibat pembangunan pagar pengaman hunian yang menutup akses petani dalam mengawal aliran air ke sawah di wilayah Kledung Kradenan. Setelah diskusi yang intensif, rapat tersebut mencapai kesepakatan bahwa pihak pengembang bersedia membongkar bangunan pagar yang berdiri di atas saluran irigasi tersier paling lambat 31 Mei 2025 dan memberikan jalan inspeksi bagi petani selebar 1 meter.

Rapat diakhiri dengan penandatanganan berita acara oleh semua pihak yang hadir, sebagai tanda kesepakatan dan komitmen bersama untuk menyelesaikan permasalahan irigasi tersier di Kledung Kradenan. Dengan demikian, diharapkan akses pengairan ke sawah dapat kembali lancar dan kegiatan pertanian dapat berjalan dengan baik.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment